Selasa, 15 Juni 2010

SHINEE


Shinee (umumnya ditulis sebagai SHINee) adalah boy band Korea Selatan yang beraliran R&B kontemporer. Dibentuk SM Entertainment pada tahun 2008, Shinee terdiri dari Onew, Jonghyun, Key, Minho, dan Taemin.

Anggota

* Lee Jinki (이진기), tanggal lahir: 14 Desember 1989 (umur 20) , dikenal dengan nama panggung: Onew (온유). Ia adalah pemimpin Shinee sekaligus anggota tertua, bakatnya ditemukan dalam audisi "2006 S.M. Academy Casting".[31] Onew bekerja sama dengan Lee Hyun Ji, mantan anggota Banana Girl untuk lagu Hyun Ji, "Vanilla Love".[32]

* Kim Jonghyun (김종현), tanggal lahir: 8 April 1990 (umur 20), umum dikenal sebagai Jonghyun adalah vokalis utama Shinee.[33] Ia ditemukan ketika mengikuti audisi "2005 S.M. Casting System".[31] Sebelum bergabung dengan Shinee, Jonghyun pernah berduet bersama Zhang Liyin menyanyikan lagu "Wrongly Given Love" (交错的爱) untuk album pertama Zhang Liyin, I Will.[31]

* Kim Kibum Key (김기범), tanggal lahir: 23 September 1991 (umur 18), dikenal dengan nama panggung Key (키) adalah vokalis dan salah seorang rapper Shinee.[31] Ia adalah atlet ski air di Sekolah Menengah Dae Gu Young Shin.[34] Bakatnya ditemukan ketika mengikuti audisi "2005 S.M. National Tour Audition Casting".[31] Sebelum bergabung dengan Shinee, Key dimunculkan sebagai figuran dalam film Super Junior, Attack on the Pin-Up Boys.[35] Key juga menjadi bintang tamu untuk rekan sesama perusahaan rekaman bernama Xiah untuk album solo "Xiahtic".[36]

* Choi Minho (최민호), tanggal lahir: 09 Desember 1991 (umur 18) atau biasa dikenal sebagai Minho bertugas sebagai rapper Shinee. Ia ditemukan dalam audisi "2006 S.M. Casting System".[31] Sebelum bergabung dengan Shinee, Minho adalah model produk busana "Seoul Collection F/W 08-09" dari Ha Sang Baek pada Maret 2008.[2]Ia juga muncul dalam video musik "Gee" dari Girls' Generation.[37]

* Lee Taemin (이태민), tanggal lahir: 18 Juli 1993 (umur 16), umum dikenal sebagai Taemin adalah penari utama sekaligus anggota termuda Shinee.[33] Ia juga ditemukan sewaktu mengikuti audisi "2005 S.M. Open Weekend Audition Casting ".[31] Pernah berakting dalam komedi situasi MBC TaeHee HyeGyo JiHyun (태희혜교지현이) sebagai Junsu.


Album studio

* 2008: Replay (album mini)
* 2008: The Shinee World
* 2009: Romeo (album mini)
* 2009: 2009, Year of Us (album mini)


Singel promosi

* 2008: "Nunan Neomu Yeppeo (Replay)"
* 2008: "Sanso Gateun Neo (Love Like Oxygen)"
* 2008: "A.Mi.Go. (Amigo)"
* 2009: "Juliette"
* 2009: "Ring Ding Dong"
* 2009: "JoJo"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar